Tuesday 25 October 2016

Antara Ngantuk dan Jatah Tidur

| |






Merasa ngantuk dan ingin tidur sebenarnya anugerah. Karena ada orang lain yang kesulitan untuk memulai tidur, akibat kebiasaan, kondisi kesehatan yang kurang fit, atau masalah lain yang sangat mungkin membuat seseorang merasa sulit tidur.


Menurut beberapa hasi penelitian, seperti yang dilansir dalam berbagai ulasan dan tulisan para dokter, porsi ideal manusia untuk tidur adalah sekitar 6-9 jam per hari. Tidur bukan sekedar aktivitas merelaksasi tubuh yang lelah setelah melakukan berbagai  kegiatan, namun ketika tidur tetap terjadi aktivitas tubuh dan organ dalam untuk regenerasi sel dan memperbaiki sistem tubuh. Sehingga ketika bangun, tubuh merasa lebih baik.

Ada sebagian orang yang tidak bisa tidur ketika mamikirkan suatu masalah, ada yang harus menyelesaikan berbagai pekerjaan sehingga tidur dinilai “mengurangi produktifitas”, akibatnya berbagai upaya dilakukan agar mata tetap terjaga. Diantaranya dengan minum kopi, nonton film, melakukan gerakan ringan, dan sebagainya. Apapun itu, kurang tidur sebenarnya tidak baik untuk kesehatan. Beberapa peneltian menunjukkan hasil bahwa kurang tidur dapat meningkatkan resiko penyakit jantung, obesitas, insomnia, dan sebagainya.

Tapi apa yang terjadi ketika tubuh sudah cukup tidur dan tetap merasa sering mengantuk? Ketika pelajaran di kelas misalnya, tiba-tiba mata tidak sanggup menahan kantuk, penjelasan guru terdengar seperti lagu pengantar tidur yang menenangkan. Atau ketika belajar, mengantuk bukan sekedar mengganggu proses belajar, tapi juga sudah menyita waktu dan merusak target. Jika ini yang terjadi, maka sebaiknya periksa kembali pola hidup dan pola makan yang sudah dijalani. Apakan makan teratur dan cukup gizi? Apakah cukup olahraga dan kegiatan fisik yang menyita energi? Atau jangan-jangan jatah tidur yang dinilai “cukup” tadi ternyata masih kurang untuk tubuh?

Ah,  pagi yang dingin dan redup memang sering mengundang mata terlelap kembali. Tapi sebaiknya kita ingat lagi, apa yang harus dikerjakan hari ini? Adakah mimpi yang belum terealisasi? Yap, mimpi-mimpi itu hanya akan sekedar jadi mimpi dan bunga tidur jika tidak ditindaklanjuti. Maka bangunlah, lakukan yang terbaik hari ini, dan hasilnya, serahkan pada penggenggam bumi. Tugas kita hanya berusaha dan melengkapinya dengan doa di kehidupan ini, bukan sekedar bermimpi.

Selamat pagi.

#OneDayOnePost
#I’mBack

5 comments:

Nindyah Widyastuti said...

Apalagi kalau hujan begini Mba, maunya tidur aja.

Ciani Limaran said...

Hastagnya ngeriii... Kayak abis menghilang dr mana nih kak

Dewie dean said...

6-9 jam itu dewasa kalo remaja kayak aku 4,5-5 jam ckup

Wiwid Nurwidayati said...

banyak mimpi yang belum terealisasi

Na said...

Sama, mba Wid. Saya juga, msh banyak mimpi yg blm terealisasi. Salah satunya. Blm posting. Hemm.. 😓😢

Post a Comment

Popular Posts

Blogger templates

Blogroll

About

Search This Blog

Powered by Blogger.
 

Designed by: Compartidísimo
Images by: DeliciousScraps©