Bukankah jika aku harus meminta
Maka datang pada pemiliknya adalah kewajiban?
Maka disinilah aku sekarang
Meminta padaMu, Tuhan
Dia
Iya, aku minta dia
Untuk hidupku, masa sekarang juga yang akan datang
Sampai hidup setelah kematian
Dia,
Dia yang kupinta
Duhai Tuhan....
Dia yang Engkau limpahi cinta, hingga Engkau anggap sebagai
keluarga
Bukankah aku boleh meminta apa saja?
Kali ini pintaku bukan kemewahan dunia
Atau permata penuh warna
Bahkan pangkat dunia
Aku hanya minta dia
Yang menjaga diri dalam ta’at
Yang menjauhkan diri dari maksiyat
Yang menerima setiap ketetapanMu sebagai ni’mat
Dia
Bukan pemuda berparas pangeran dunia
Bukan pula saudagar maha kaya
Apalagi pejabat negara
Tapi dia
Memiliki harta yang lebih baik dari dunia dan isinya
Dikenal penduduk surga
Meski tak banyak yang mengenalnya di dunia
Duhai Tuhan...
Mungkin pintaku cukup mahal harganya
Tak mampu kubayar dengan pengabdian sepanjang usia
Lebih mulia dari apa yang bisa kulakukan untuk dunia
Tapi Tuhan,
Berbaiklah padaku, dengan mengijinkan melangkah bersamanya
Mengarungi ujian dunia
Meluaskan kalamMu yang Maha Mulia
Sehingga generasi kami berikutnya
Tidak meletakkan dunia di hati mereka
Tapi cukup menggenggamnya saja
Biar hanya Engkau, yang cukup mengisi hati mereka
Tuhan,
Pantaskan aku
Untuk dia.
4 comments:
Aamiin
Aamiin
Aamiin... Aku juga mau berdoa kayak gini..
Amiiin
Post a Comment